Roadshow Bus KPK di KP3B, Pj Gubernur Banten Al Muktabar: Pendidikan Antikorupsi Perkuat Karakter dan Integritas Siswa

Daftar Isi

roadshow-bus-kpk-di-banten-menguatkan-pendidikan-antikorupsi

FOKUS BERITA BANTEN
- Penjabat (Pj) Gubernur Banten, Al Muktabar, menyambut baik kegiatan Roadshow Bus KPK yang berlangsung di Kawasan Pusat Pemerintahan Provinsi Banten (KP3B), Curug, Kota Serang, pada tanggal 5 hingga 8 September 2024. Program ini bertujuan untuk memperkuat pendidikan antikorupsi di Banten, terutama melalui integrasi kurikulum di sekolah-sekolah.

Saat mendampingi Pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi Republik Indonesia (KPK RI), Nurul Ghufron, di acara pembukaan Roadshow Bus KPK di Pendopo Gubernur Banten, KP3B, Al Muktabar menyatakan apresiasinya atas program pendidikan antikorupsi yang dilaksanakan KPK. "Terima kasih kepada seluruh jajaran KPK RI atas langkah-langkah dan program pendidikan antikorupsi di Provinsi Banten," ucapnya.

Ia menjelaskan bahwa Bus KPK sebelumnya telah mengunjungi Kabupaten Lebak dan Pandeglang, dan kini berada di KP3B Kota Serang selama empat hari. Dalam kegiatan ini, semua unsur masyarakat terlibat, termasuk tenaga pendidik dan siswa dari berbagai jenjang pendidikan, mulai dari SD, SMP, SMA, SMK, hingga Sekolah Khusus (SKh).

"Proses edukasi dan pendidikan antikorupsi ini akan terus kita lakukan," tambah Al Muktabar.

Pendidikan antikorupsi di sekolah-sekolah di Provinsi Banten terus diperkuat melalui kerja sama dengan Forum Penyuluh Antikorupsi (Forpak) Provinsi Banten. Al Muktabar menyebutkan bahwa pihaknya sedang memasifkan kurikulum pendidikan antikorupsi, terutama di tingkat SMA/SMK/SKh, dengan guru PPKN sebagai pengajar utama dan tambahan materi khusus tentang antikorupsi. "Kami tengah memasifkan pengetahuan antikorupsi ke dalam kurikulum pembelajaran khusus bagi pelajar SMA/SMK/SKh," jelas Al Muktabar.

Ia berharap langkah ini dapat menanamkan nilai-nilai integritas sejak dini kepada para siswa di seluruh Provinsi Banten.

"Mudah-mudahan upaya itu dapat menanamkan nilai-nilai integritas sejak dini kepada para siswa-siswi se-Provinsi Banten," tambahnya.

Pimpinan KPK RI, Nurul Ghufron, menyatakan bahwa Roadshow Bus KPK ini merupakan bagian dari upaya membangun kesadaran antikorupsi di Provinsi Banten, dengan harapan Banten menjadi wilayah yang berwibawa, adil, dan makmur.

"Bersama-sama kita mulai tanamkan pada diri kita masing-masing untuk tidak ada penyalahgunaan, afiliasi, dan penyelewengan. Jika itu dapat kita lakukan, dapat kita pastikan Indonesia berhak menempuh Indonesia Emas 2045, Provinsi Banten berhak menjadi daerah yang modern, sejahtera, dan berekonomi tinggi," ujarnya.

Nurul Ghufron juga menjelaskan bahwa Roadshow Bus KPK RI ini telah menjelajah Pulau Jawa sejak 30 Mei 2024, dimulai dari Provinsi Jawa Timur, lalu ke Jawa Tengah, Jawa Barat, dan berakhir di Provinsi Banten. Kegiatan ini difokuskan di wilayah yang menyelenggarakan Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) di tingkat Provinsi, Kabupaten, dan Kota.

"Jadi tahun 2024 ini kami pilih Roadshow Bus KPK semuanya di wilayah Pulau Jawa. Karena mulai dari Jawa Timur hingga Banten semuanya mengalami proses pemilihan Kepala Daerah," terangnya.

(*/Fuad)